Minggu, 16 Desember 2012

Syahrini, Artis yang Selalu Berinovasi Agar Tetap Eksis

Syahrini, Artis yang Selalu Berinovasi Agar Tetap Eksis
Seorang wanita yang bergelut di dunia entertainment khususnya musik ini dengan wajah cantiknya, dan inovasi-inovasi yang dibuatnya, inilah yang membuat artis kelahiran 1 Agustus 1980 di Sukabumi, Jawa Barat ini, selalu tetap eksis di Indonesia. Dengan perawakannya dan cara bicaranya yang lembut, hobi bergaya dan berdandan, dan selalu memperhatikan penampilan, ia pun mampu memanfaatkan ini semua untuk menunjukkan ciri khas dirinya sendiri yang bisa diingat ataupun diikuti orang banyak. Faktanya, berbagai hal ala Syahrini sudah eksis dan dikenal di Indonesia.

Perjalanan Syahrini untuk menjadi artis yang terkenal pun dengan memulai kariernya di dunia musik lewat lagu Tatapan Cinta yang masuk dalam album original soundtrack Coklat Stroberi (2007). Lagunya ini sukses diterima penikmat musik tanah air dan Syahrini mulai diperhitungkan. Kemudian album pertamanya yang berjudul “My Lovely” pun berhasil diliris tahun 2008. Pada tanggal 26 Desember 2009 pun ia dipertemukan dengan Anang disebuah stasiun televisi swasta. Tahun 2011, ia kembali menyanyikan lagi “Aku Tak Biasa” yang diaransemen sendiri oleh Anang, dan sampai sekarang pun dengan inovasi yang ia terus buat membuat dirinya tetap eksis.

Selanjutnya...

 Sumber: http://aljabarlogika.blogspot.com/2012/12/syahrini-artis-yang-selalu-berinovasi.html?m=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar